Aldhi Chandra
Selasa, 16 Juni 2020 - 23:02 WIB

Menuju New Normal, Pelaku Usaha Terapkan Persiapan Ini Demi Kelancaran Kegiatan Usaha Pasca Isolasi

Foto/Dok-Adira/ECONOMICZONE
Foto/Dok-Adira/ECONOMICZONE
Dummy

ECONOMIC ZONE - Era New Normal telah digerakkan oleh Pemerintah sebagai strategi pemulihan ekonomi dan industri pasca pembatasan sosial berskala besar akibat pandemi COVID-19. Serangkaian persiapan menuju New Normal ini telah dipersiapkan oleh berbagai sektor, negeri maupun swasta. Para pelaku bisnis dan industri pun harus mempersiapkan diri untuk memastikan kelancaran kegiatan bisnis dan memimalisir risiko kerugian.

Bagi pelaku bisnis dan industri, sangat penting untuk memiliki prosedur yang benar untuk menjalankan usahanya kembali terutama saat menghidupkan kembali mesin-mesin dan fasilitas pabrik terutama yang telah menjalani penutupan yang lama. Hal ini perlu dilakukan untuk mendeteksi hazard atau kondisi tidak normal yang mungkin terjadi pada mesin-mesin dalam kondisi diam atau tidak menyala dan ditambah lagi kurangnya pemeriksaan dan perawatan berkala selama masa penutupan. Hazard atau kondisi tidak normal tersebut dapat timbul karena faktor cuaca, kelembapan, uap air, kebocoran, hewan pengerat, burung, dan lain sebagainya. Ada baiknya ketika mulai menjalankan kembali fasilitas yang sudah cukup lama tidak beroperasi, pertimbangkan langkah-langkah berikut.

1. Sebelum mesin mulai beroperasi kembali

Lakukan pemeriksaan areal sekitar. Pastikan areal sekitar dalam kondisi bersih dan bebas dari kontaminan seperti debu, kotoran, sisa-sisa minyak, dan bahaya-bahaya lainnya. Pastikan Anda telah memahami dan melakukan seluruh langkah-langkah yang telah diinstruksikan secara legal terhadap bejana bertekanan, pemanas air, boiler, peralatan angkat, elevator, eskalator, dan peralatan atau sistem lainnya.  Lakukan pemeriksaan kondisi sistem kelistrikan termasuk suplai masuk, transformer, panel distribusi, panel kontrol listrik, dan sambungan kabel. Ikuti instruksi-instruksi petunjuk manual mengenai proses mengoperasikan atau menjalankan kembali mesin-mesin Untuk mesin-mesin atau peralatan dengan lubrikasi dan/atau sistem pendinginan oli, lakukan pengambilan sampel oli untuk mengecek kualitasnya.  Jika motor, kontrol, atau mesin telah mengalami kebanjiran atau terkena air. Pastikan kondisinya sudah kering dan dilakukan perbaikan sebelum mulai dijalankan kembali. Pastikan “fuel train” dan komponen pembakaran telah dilakukan pengecekan dan
pengetesan sebelum mulai dijalankan kembali.  Pastikan peralatan keselamatan dan respon darurat yang relevan berada dalam keadaan baik dan siap digunakan untuk mengantisipasi terjadinya kesalahan operasi yang menyebabkan bahaya pada saat mesin pertama kali dioperasikan setelah masa penutupan yang lama.

2. Selama mesin mulai beroperasi kembali

Lakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap kondisi-kondisi tidak normal seperti turunnya/trip pemutus arus listrik, panas, percikan api, getaran, suara bising, atau bau.  Jika terjadi suatu kondisi tidak normal, lakukan prosedur penghentian yang telah diinstruksikan.

3. Setelah mesin mulai beroperasi kembali

Selama 24 jam setelah mesin mulai berjalan kembali, lakukan pengawasan terhadap segala kemungkinan tanda-tanda kondisi tidak normal sebagai berikut :
• Periksa peralatan listrik dan panel-panel kontrol untuk merasakan atau mengamati adanya kondisi-kondisi tidak normal seperti asap atau bau akibat kerusakan listrik.
• Periksa sistem suplai gas dan bahan bakar untuk merasakan atau mengamati adanya kondisi-kondisi tidak normal seperti asap atau bau gas alam atau kebocoran bahan bakar.
• Pantau mesin secara terus-menerus. Ketika kondisi tidak normal terdeteksi, lakukan langkah-langkah perbaikan oleh orang-orang yang mempunyai kualifikasi sebelum melakukan penyalaan mesin kembali.

Senada dengan hal tersebut, Musi Samosir, Chief Risk Officer Adira Insurance, mengatakan, “Dalam kondisi krisis ini pastikan kita sudah melakukan berbagai persiapan terhadap berbagai kemungkinan yang mungkin terjadi. Ketidakpastian lingkungan termasuk dalam aspek ekonomi yang terjadi saat ini mengharuskan kita menyiapkan berbagai strategi untuk mempertahankan kesehatan finansial dan meminimalisir pengeluaran akibat hal-hal yang tidak terduga dengan mengawasi
seluruh hazard yang mungkin menimbulkan kerugian dan melakukan seluruh langkah sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan secara legal.”

Produk asuransi Arthacillin dari Adira Insurance, memberikan perlindungan untuk tempat usaha Anda beserta isinya dari risiko-risiko seperti kebakaran, petir, ledakan, kejatuhan pesawat terbang, asap, kerusuhan, pembongkaran maupun tanah longsor. Tidak hanya itu, melalui asuransi ini pelanggan juga mendapatkan jaminan akibat kecelakaan yang menyebabkan kematian dan cacat tetap bagi tertanggung dan anggota keluarga.
 

Dummy

Komentar

Dummy

Berita Lainnya

 
Nasional
24 jam yang lalu
Dukung Pembangunan Berkelanjutan, Bank DKI Resmikan Kebun Hidroponik dan Serahkan Bantuan Pendidikan Bagi Penyandang Cerebral Palsy
Bank DKI secara konsisten menunjukkan komitmennya dalam mendukung tujuan pembangunan Berkelanjutan/Sustainable Development Goals melalui perwujudan 2 program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) sekaligus yakni peresmian Kebun Hidroponik di Rusunawa Pasar Rebo, Jakarta Timur…
 
Nasional
30/04/2024 09:34 WIB
Malam Apresiasi Gambesi Kampoeng Inspiratif Ciptakan Netizen yang Bijak dalam Bermedia Sosial
Gambesi Kampoeng Inspiratif hadir untuk menciptakan netizen Ternate yang bijak dalam bermedia sosial. Pembekalan ilmu dan keterbukaan wawasan dibalut dengan entertainmen dipilih oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) dalam acara Malam Apresiasi Gambesi Kampoeng…
 
Nasional
30/04/2024 09:23 WIB
Q1 2024, Kredit UMKM Bank DKI Tumbuh 39,18%
Bank DKI terus fokus tingkatkan portofolio UMKM sesuai dengan visi dan misi bank. Sampai dengan Q1 2024, kredit dan pembiayaan UMKM naik 39,18% dari Rp3,8 triliun per Maret 2023 menjadi Rp5,2 triliun Per Maret 2024.
 
Nasional
29/04/2024 19:53 WIB
Program Literasi Digital IMCD 2024 Luncurkan Kampanye #MakinHepii
Kemenkominfo melalui Program Literasi Digital Indonesia Makin Cakap Digital (IMCD) luncurkan kampanye #MakinHepii yang bertujuan agar dalam menggunakan teknologi digital, masyarakat dapat semakin bahagia, menemukan inspirasi positif, hiburan dan manfaat positif dari teknologi digital…
 
Industri
26/04/2024 09:33 WIB
Raih TKDN, LG Semakin Siap Dukung Digital Display Untuk Kebutuhan Bisnis dan Pendidikan
PT. LG Electronics Indonesia (LG) mengumumkan pencapaian Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dua kategori produknya dari lini bisnis digital display untuk menunjang kebutuhan bisnis dan pendidikan, Commercial Smart TV dan CreateBoard yang menjadi inovasi LG pada papan tulis digital.…
 
Nasional
24/04/2024 18:39 WIB
Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200 Ribu Penumpang Di Angkutan Lebaran Perdana 2024
Selama masa Angkutan Lebaran KCIC melayani penumpang First Class sebanyak 4.179 penumpang, Business Class 9.443 penumpang, dan Premium Economy sebanyak 208.687 penumpang.
 
Nasional
24/04/2024 17:49 WIB
Pererat Silaturahmi, CIMB Niaga Gelar Halalbihalal dengan Media Massa
Sebagai upaya untuk terus mempererat silaturahmi dengan media massa, PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) menyelenggarakan Halalbihalal dan Silaturahmi bersama Media di Jakarta, Rabu (24/4/2024). Acara dihadiri oleh Direktur Consumer Banking CIMB Niaga Noviady Wahyudi, Direktur Compliance,…
Telkomsel