RM
Senin, 16 Oktober 2023 - 01:30 WIB

Kenaikan Penonton MotoGP Mandalika. Erick Thohir: Terus Berikan Yang Terbaik!

Foto/Dok-KementerianBUMN/ECONOMICZONE
Foto/Dok-KementerianBUMN/ECONOMICZONE
Dummy

ECONOMIC ZONE - JAKARTA : Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memuji peningkatan jumlah penonton Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023 yang digelar Minggu, 15 Oktober di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB. Di perhelatan tahun kedua lomba balap motor bergengsi itu, total penonton yang hadir selama tiga hari sejak sesi latihan Jumat (13/10) mencapai 102.929 orang. Jumlah terbanyak terjadi di hari balapan yang mencapai 73.129 penonton.

"Saya apresiasi jumlah penonton MotoGP tahun 2033 yang meningkat ketimbang tahun lalu. Hal ini menandakan market dari balapan yang masuk kalender dunia ini mulai terpetakan. Mulai dari market para penonton yang berasal dari Jakarta, atau Jawa Timur, bahkan dari Bali dan Lombok sendiri. Hal ini harus menjadi kajian bagi pengelola Mandalika GP agar di tahun-tahun mendatang peningkatan terus terjadi," ujar Erick Thohir yang hadir mewakili Presiden Joko Widodo di Sirkuit Mandalika untuk menyerahkan trofi pemenang, Minggu (15/10).

Lomba MotoGP di Sirkuit Mandalika 2023 dijuarai oleh Rider Ducati, Francesco Bagnaia. Ia finis lebih cepat dari Maverick Vinales yang menempati posisi runner-up dan Fabio Quartararo di podium ketiga. Menurut pengakuan para pebalap, manajemen balapan seri ke-15 tahun ini jauh lebih baik ketimbang tahun lalu yang merupakan MotoGP pertama di sirkuit sepanjang 4,313 kilometer. Pada perhelatan perdana Pertamina Grand Prix of Indonesia tahun 2022 jumlah penonton tercatat 102.801 penonton 

"Oleh sebab itu, saya terus mendorong kepada pengelola balapan MotoGP ini untuk menghadirkan acara-acara lain selain lomba motor. Kegiatan tambahan tak hanya akan mendatangkan penonton, tapi dengan adanya pameran UMKM atau sejenisnya, maka meningkatkan daya tarik dari wisatawan mancanegara dan lokal dalam memberikan dampak ekonomi dan multiplier effect bagi masyarakat sekitarnya," tambah Erick.

Erick juga menambahkan dirinya menyambut positif kolaborasi dan sinergi yang dilakukan perusahaan BUMN, seperti Injourney, ITDC, Pertamina, dan BUMN pendukung lainnya sehingga balapan MotoGP tahun ini bisa berjalan dengan baik. 

"Pembangunan dan penyempurnaan infrastruktur telah dilakukan dengan sangat matang oleh BUMN yang terlibat sehingga penyelenggaraan MotoGP kali ini jauh lebih baik. Saya optimistis MotoGP Mandalika 2023 akan memberikan multiplier effect yang lebih luas. Jika tahun lalu dampak ekonomi nasional mencapai Rp 3,57 Triliun dari Nusa Tenggara Barat, lalu Rp 300 Miliar dari Jakarta, dan Rp 626,3 Miliar di beberapa wilayah lain, maka seharusnya jumlah meningkat tahun ini," tegas Erick.

Tahun ini, sirkuit Mandalika mencatat sejumlah perbaikan. Mulai dari perbaikan lintasan (track), kesiapan marshal, medical centre, fasilitas paddock, grandstand, hingga inner-circuit. Salah satunya dengan memulai pengecatan ulang kerb dan area run-off Sirkuit.  Dari total luasan 27.380 m2 , pengecatan ulang telah mencapai kurang lebih 22.000 m2. Dilakukan pula pemasangan sensor untuk area track-limit yang baru sesuai permintaan Federasi Motosports Internasional (FIM), serta timing system.

Pihak ITDC sebagai pengelola KEK Mandalika juga telah melakukan perbaikan kawasan seperti pembangunan dan penyempurnaan infrastruktur jalan kawasan sepanjang 35 km, kantong-kantong parkir dengan kapasitas 7.888 kendaraan (mobil dan motor), gate kawasan, dan pembangunan Kuta Lane sebagai landmark baru kawasan yang menjadi salah satu spot favorit bagi para wisatawan yang menghubungkan Bazaar Mandalika menuju area Kuta Beach Park (KBP).

Tak hanya itu, ITDC juga  telah  melakukan kesiapan infrastruktur dasar kawasan seperti; akses jalan kawasan, trotoar, Penerangan Jalan Umum (PJU), area parkir, jaringan utilitas (listrik, air bersih dan internet), Bazaar The Mandalika yang menjadi area Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), traffic management, sistem pengamanan, manajemen pemadam kebakaran, penanganan sosial dan pengendali satwa, hingga waste management dan penyediaan transportasi kawasan.

Dummy

Komentar

Dummy

Berita Lainnya

 
Nasional
24/11/2023 16:49 WIB
CIMB Niaga Berhasil Bukukan laba sebelum pajak konsolidasi Sembilan Bulan pertama 2023 Sebesar Rp6,3 triliun
PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga atau Bank; IDX: BNGA) hari ini menyelenggarakan Paparan Publik Tahunan2023 secara elektronik melalui live video conference. Acara ini dilaksanakan sebagai bentuk transparansi dan akuntabilitasCIMB Niaga kepada publik, khususnya para pemegang saham.…
 
Nasional
24/11/2023 15:03 WIB
WSBP Teruskan Kontribusi dalam Jalan Tol Trans Sumatra,Suplai Tol Bayung Lencir-Tempino Seksi 1 dan Seksi 2
Pembangunan jalan tol Trans Sumatera terus berlanjut. Di mana PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) menyuplai Proyek Jalan Tol Bayung Lencir-Tampino Seksi 1 danSeksi 2. Proyek tol yang terletak di Provinsi Sumatera Selatan ini merupakan jalan tol pertama diProvinsi Jambi yang menghubungkan…
 
Nasional
24/11/2023 14:40 WIB
Presiden Resmikan Proyek Tangguh Train 3 dan Ground Breaking Proyek UCC, AKM dan Blue Amonia di PapuaBarat
Presiden Joko Widodo (Jokowi), hari ini, Jumat (24/11), meresmikan Proyek Strategis Nasional (PSN) Tangguh Train 3 yang berlokasi di Kabupaten Teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat. Padakesempatan tersebut, Presiden sekaligus melakukan groundbreaking pengembangan 3 (tiga) proyek lain…
 
Nasional
24/11/2023 10:04 WIB
Terdakwa Warga Korea Sidang Kasus Dugaan Penggelapan Uang Perusahaan PT. Electronic Technology Indoplas
Dalam sidang kasus dugaan penggelapan uang perusahaan dengan terdakwa warga negara Korea Selatan, Lee Soo Hyun yang digelar di Pengadilan Negeri (PN) Tangerang, Banten, PT. Electronic Technology Indoplas (selanjutnya disebut Indoplas) diduga telah melakukan penggelapan pajak.
 
Nasional
23/11/2023 17:45 WIB
Perkuat Pasar Anak Muda, Subaru Indonesia Resmikan Plaza Subaru Tebet
Subaru Indonesia dan jaringan diler resmi Plaza Subaru meresmikan pembukaan Plaza Subaru Tebet. Diler 3S (sales, service, & spare part) Subaru kedua di area DKI Jakarta ini beralamat di Jl. Dr. Saharjo No.315, Tebet, Jakarta Selatan. Pembukaan Plaza Subaru Tebet perlihatkan komitmen…
 
Nasional
23/11/2023 17:26 WIB
DPLK Tugu Mandiri Resmi Berubah Nama menjadi DPLK PertaLife
Dana Pensiun Lembaga Keuangan Asuransi Jiwa Tugu Mandiri (DPLK Tugu Mandiri) secara resmi memiliki nama dan logo baru bernama Dana Pensiun Lembaga Keuangan Perta Life Insurance (DPLK PertaLife). Adapun perubahan nama tersebut telah disahkan melalui Keputusan Dewan Komisioner OJK…
 
Nasional
23/11/2023 05:52 WIB
Sidang Ahli Dugaan Penggelapan Uang Komisaris PT Electronic Technology Indoplas
Sidang kasus dugaan penggelapan uang perusahaan dengan terdakwa warga negara Korea Selatan, Lee Soo Hyun kembali digelar di Pengadilan Negeri (PN) Tangerang, Banten. (Rabu, 22 November 2023).
Telkomsel