Endang Muchtar
Rabu, 21 Desember 2022 - 12:53 WIB

Bank Mandiri (BMRI) Suntik BSI Senilai Rp2,75 Triliun

Foto/EndangMuchtar/ECONOMICZONE
Foto/EndangMuchtar/ECONOMICZONE
Dummy

ECONOMIC ZONE - JAKARTA — PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) menyertakan modal senilai Rp2,75 triliun dalam aksi korporasi penerbitan saham baru atau rights issue yang sedang dijalankan oleh PT Bank Syariah Indonesia Tbk. atau BSI (BRIS).

Sekretaris Perusahaan Bank Mandiri Rudi As Aturridha mengatakan bahwa penambahan penyertaan modal kepada BSI telah dilakukan pada 19 Desember 2022.

“Penambahan modal tersebut dilakukan dalam rangka pelaksanaan hak atas penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu [HMETD] BSI,” ujar Rudi dalam surat kepada Bursa Efek Indonesia, Selasa (20/12/2022).


Dia menyatakan penambahan penyertaan modal dari emiten bersandi BMRI ini diharapkan dapat mendukung kegiatan bisnis dan operasional BRIS sebagai bagian dari Mandiri Group yang bergerak di bidang keuangan syariah.

Dalam aksi penambahan modal tersebut, BRIS menerbitkan saham baru sebanyak 4,99 miliar saham seri B dengan harga pelaksanaan Rp1.000 per unit saham. Dana yang dihimpun dari aksi korporasi ini akan mencapai Rp4,99 triliun.

Berdasarkan prospektus BRIS, tanggal terakhir perdagangan saham dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) atau cum-right di pasar reguler dan negosiasi pada 13 Desember, sementara pasar tunai jatuh pada 15 Desember 2022.


Sementara itu, rights issue akan diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia dan dilaksanakan selama lima hari kerja mulai 19 – 23 Desember mendatang. HMETD yang tidak dilaksanakan hingga tanggal akhir periode tersebut dinyatakan tidak berlaku lagi.

Bank Mandiri, yang memiliki 50,83 persen saham di BRIS, akan melaksanakan seluruh haknya. Melalui surat tertanggal 30 November 2022, Bank Mandiri berkomitmen menyerap 2,54 miliar saham baru yang diterbitkan BRIS.

Pemegang saham lainnya, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. juga menyerap sebagian saham baru yang diterbitkan BRIS yakni 500 juta saham dari porsi yang menjadi haknya sebanyak 1,24 miliar saham baru. Sisanya bakal dialihkan kepada PT CIMB Sekuritas Indonesia.

Adapun PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI), yang menguasai 17,25 persen saham BRIS, tidak disebutkan dalam prospektus rights issue BSI.

Dummy

Komentar

Dummy

Berita Lainnya

 
Nasional
21/03/2025 16:34 WIB
Telkom Dukung Entrepreneur Hub dan Bertekad Jadikan Transformasi Digital sebagai Katalisator Pertumbuhan Bisnis
Telkom Indonesia terus menunjukkan komitmennya dalam melakukan akselerasi pembangunan masyarakat digital untuk peningkatan ekonomi digitalisasi dan pemberdayaan UMKM di Indonesia, salah satunya dituangkan dalam Entrepreneur Hub 2025
 
Nasional
21/03/2025 15:58 WIB
Telkom Solution Hadirkan Solusi Digital Inovatif untuk Segmen Market Enterprise Business di Indonesia
Telkom Solution menghadirkan tiga solusi unggulan, Connectivity+, Cyber Security dan Artificial Intelligence untuk market B2B
 
Nasional
19/03/2025 22:47 WIB
BenQ Board RE04FVD: Interactive Flat Panel Canggih dengan Skor TKDN Tertinggi di Kelasnya
BenQ melalui PT Datascrip sebagai distributor resmi produknya di Indonesia menghadirkan BenQ Board RE04FVD, sebuah Interactive Flat Panel (IFP) terbaru yang dirancang untuk mendukung kemajuan dunia pendidikan dan bisnis agar lebih interaktif, efisien, dan selaras dengan perkembangan…
 
Nasional
19/03/2025 22:43 WIB
BSI Perkenalkan BEWIZE, Platform Terpadu Solusi untuk Nasabah Wholesale
PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) terus melanjutkan komitmennya dalam melakukan transformasi digital dengan memperkuat layanan digital dan meningkatkan inklusi keuangan syariah di segmen wholesale, melalui BEWIZE by BSI.
 
Nasional
19/03/2025 21:12 WIB
IFG Life Berbagi Kebahagiaan Ramadan dengan Anak Panti Asuhan: Belanja Baju Lebaran & Buka Puasa Bersama
PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life), anggota BUMN holding asuransi, penjaminan, dan investasi, mengadakan program donasi untuk anak-anak dari Panti Asuhan Harapan Remaja, Rawamangun.
 
Nasional
18/03/2025 06:56 WIB
Universitas Logistik dan Bisnis Internasional Perkuat Daya Saing Global
(ULBI Bandung perkuat daya saing dengan Transformasi Akademik dan Kolaborasi Internasional)
 
Bisnis
16/03/2025 13:47 WIB
BNI Luncurkan Wholesale Innovation Hub, Percepat Transformasi Digital Perbankan
BNI resmikan Wholesale Innovation Hub di RDTX Square, mendukung inovasi digital & layanan perbankan bagi nasabah korporasi.
Telkomsel